Serangkaian foto yang memperlihatkan aksi seorang perempuan tengah menggendong pacarnya untuk menyeberangi banjir mendadak viral di dunia maya. Sebagian besar netizen memaksa si pria itu untuk segera menikahi perempuan itu secepatnya.
Adapun foto-foto ini menyebar viral di jaringan situs jejaring sosial weibo di China, Rabu (6/7/2016).
Foto : People Daily
Perempuan yang tak disebutkan namanya ini, menggendong pacarnya tersebut supaya sepatu kulit miliknya tidak basah terkena air banjir. Ia yang mengenakan sandal ini perlahan-lahan menyeberangi ruas jalan yang tergenang banjir hingga setinggi lutut tersebut.
Foto : People Daily"Saya mengenakan sandal jadi tidak masalah jika harus menyeberangi banjir. Sedangkan dia pakai sepatu kulit, yang cara pencuciannya pun tidak sembarangan. Jadi inilah cara termudah untuknya, digendong untuk menyeberangi banjir," tulis perempuan tersebut.
Postingan ini pun langsung memancing berbagai macam reaksi.
"Aku pikir mereka sungguh bahagia, mencintai satu sama lain," tulisi akun @Xiaoeyuhexiaopingguo.
Foto : People Daily
Sementara yang lainnya, mengecam tindakan tersebut dan dianggap tak rasional serta cukup memalukan.
"Kamu harus menghargai dia. Apa kamu benar-benar seorang lelaki? Apa kamu tidak malu?" tulis akun @Wodelubupingfan.
Adapun wilayah kota di bagian selatan China sudah diguyur hujan lebat sejak awal Juli ini. Wilayah paling parah terjadi di Kota Wuhan Provinsi Hubei dimana 730 orang warga di kota tersebut menderita akibat cuaca ekstrem. (*/People Daily)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar